Sabtu, 12 September 2015


Nias, Bidik Nias_
Mengenang jasa-jasa para pahlawan Indonesia, Seluruh masyarakat Kecamatan Idanogawo, Kabupaten Nias Induk, Provinsi Sumatera utara, Menyambut antusias pelaksanaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-70 dengan tema “Ayo Kerja” di Lapangan depan kantor camat idanogawo, acara tersebut berlangsung meriah dan sejumlah kegiatan beserta Atraksi berjalan baik. 
Perayaan HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 70 di Kecamatan idanogawo tersebut, sebagai Ketua Umum (Pebrianus Gori), dan Sekretaris Umum (Pdt.Filemon Gulo,S.Th), sementara menyetujui Muspika Idanogawo selaku pelindung atau penasehat adalah Camat idanogawo (Jellysman B.Geya,SSTP,M.Si), Kepala UPT Disdik idanogawo (Faozanolo Zai,S.Pd), Dan Ramil 03 idanogawo (San Hutapea), Kapolsek idanogawo (IB.Jaya Harefa), Kepala UPT Puskesmas idanogawo (Dolomano Telaumbanua,AMK).
Acara tersebut turut di hadiri oleh anggota DPRD Kabupaten Nias Dapil II (Badurani Waruwu) dan sejumlah anggota DPRD lainnya, Kepala sekolah dari jajaran Sekolah Dasar hingga SMA, Kepala Desa, Tokoh Agama, Mahasiswa/i IKIP Gunungsitoli, Siswa-siswi dan ratusan masyarakat sekecamatan idanogawo.
Kepada wartawan Bidik Nias sesudah acara selesai Kepala UPT Disdik idanogawo (Faozanolo Zai,S.Pd) sebagai pelindung/penasehat yang juga sebagai Ketua I dalam perayaan HUT RI ke 70 di Kecamatan idanogawo tersebut, mengatakan, pelaksanaan acara ini menelan biaya sebesar seratus empat juta enam ratus ribu rupiah (Rp. 104.600.000), Dana tersebut di peroleh dari bantuan APBD kabupaten Nias, sumbangan Muspika idanogawo, Sumbangan Anggota DPRD Kabupaten Nias Dapil II, sumbangan kontraktor sekecamatan idanogawo, sumbangan pengusaha pangkalan BBM, sumbangan pengusaha Kilang Padi, Sumbangan pengusaha rumah makan, sumbangan pengusaha Bengkel Las dan sepeda motor, Ponsel, Penjahit, Pangkas, Salon, dan sumbangan dari penggalas/pedagang dan pangglon kayu.
Lebih lanjut Kepala UPT Disdik idanogawo (Faozanolo Zai,S.Pd), mengatakan kepada wartawan Bidik Nias, suksesnya pelaksanaan acara HUT RI ke 70 tingkat kecamatan idanogawo ini, atas upaya, kemauan, dan kerja keras baik penitia, Muspika idanogawo maupun masyarakat yang selalu bahu membahu dalam menunjang berjalannya acara ini. saya berharap kelak di tahun tahun mendatang hal ini perlu di tingkatkan setidaknya dipertahankan. Kata Faozanolo Zai,SP.d  
 “Saya menghimbau seluruh rekan rekan kepala Sekolah baik dari tingkat SD,SMP, SMA, dan SMK, serta seluruh anak didik agar memaknai HUT Kemerdekaan RI ini, untuk menemukan semangat juang meningkatkan Kuantitas dan kualitas di bidang pendidikan, bagi Kepala Sekolah dan guru laksanakanlah pokok tugas masing-masing dan jangan kecewakan masyarakat terlebih-lebih pemerintah. Juaga bagi muda mudi sebagai generasi penerus bangsa saya berpesan, agar menghindari diri dari narkoba, alkohol, mabuk-mabukan serta seks bebas. Marilah kita mengisi kemerdekaan ini dengan hal hal yang baik, dan mari kita menjunjung tinggi program Presiden Jokowi Widodo yaitu “AYO KERJA” terimakasih. Tegas Kepala UPT Disdik Idanogawo Faozanolo Zai,SP.d (Kristian Zebua)


0 komentar: